Membongkar Kebohongan Serta Pembodohan Bisnis Properti Tanpa Modal


Sponsored Links

Kebohongan Bisnis Properti Tanpa Modal-Iming-iming sukses bisnis properti tanpa modal merupakan sebuah jualan yang laris bak kacang goreng di dunia nyata maupun dunia maya. Mulai dari kemasan yang paling murah hingga seminar yang biayanya mencapai puluhan juta rupiah semua laku untuk dijual dengan konsep dan tema “sukses bisnis properti tanpa modal!”. Akankah semudah dan sesederhana itukan untuk masuk kedalam bisnis dunia properti yang terjal dan penuh lika-liku hanya menggunakan cara-cara instant untuk mendapatkannya???
Enak kali, cukup datang ke acara seminar kemudian dijamin hanya bermodalkan bacot doang kita sukses untuk terjun kedalam bisnis properti. Cukup mengikuti petunjuk para mentoring-mentoring para pemain bisnis properti yang sudah sukses dan hanya dengan satu atau dua kali kegagalan kita akan sukses menangguk keuntungan berlipat-lipat di bisnis yang memang lagi hiju  dan banyak dicari orang ini.
Bisnis properti oh bisnis properti, sebuah bisnis di dunia riil yang mudah sekali dikomersialkan orang-orang yang punya kepentingan tertentu untuk menjual ilmunya dengan kemasan berbalut cara gamapng untuk sukses didalam dunia bisnis properti. Sebuah jualan mimpi yang cukup menjannjikan untuk dikomersielkan karena banyak orang sudah kepincut duluan dengan nikmatnya bisnis properti ini. Bisnis properti sangat empuk untuk dijadikan semacam roti kemasan yang enak serat nikmat kemudian dijual kepada orang-orang yang haus ilmu akan ilmu pengetahuan soal dunia properti. Mereka tentu yang sedang nafsu, rela merogoh koceknya berapa pun asal bisa tahu dan bisa cara instant untuk sukses bisnis properti tanpa modal.
Seinstant-instannya sebuah bisnis tentu perlu sebuah proses. Baik proses untuk menghabiskan waktu untuk belajarnya, atau proses untuk jatuh bangun sehingga menuju kesuksesan itu sendiri. Ibarat kita mau buat mie instant tentu tetap harus memasak air dan menyiapkan bumbunya sehingga bisa dimakan dengan cara cepat alias instant. Sama juga untuk terjun kedalam dunia bisnis properti tentu seinstant apapun atau dengan jaminan secepat apapun untuk sukses “strike” menjual atau membeli sebuah properti memerlukan sebuah ketabahan serta kesabaran untuk menerjuninya. Apalagi kita memposisikan sebagai bisnisman properti sebagai orang yang membeli properti kemudian menjualnya lagi. Wow, sebuah proses yang tidak sederhana dan mudah, namun perlu sebuah keberanian untuk mencoba dan memasukinya.
Banyak sekali orang ketipu hanya karena terjerat terlanjur membeli tanah yang masuk wilayah sengketa. Banyak sekali orang yang terjun ke bisnis properti salah mengambil keputusan karena posisi tanah tersebut masih berupa hak waris yang belum dibagi. Ada seribu satu model dan macam kasus yang akan menghambat diri kita untuk sukses kedalam bisnis properti ini. Bisnis tanah sepintas lalu memang keren, namun ada resiko-resiko yang tidak nampak yang sangat tidak keren. Resiko-resiko tersebut siap menjungkalkan kita kedalam wilayah sengketa, wilayah konflik jika kita tidak teliti serta cermat ketika mengambil sebuah keputusan. Kadangpun kita sudah cermat, sudah teliti serta hati-hati tetap akan menjumpai masalah-masalah yang tidak kita duga sehingga kita berpotensi terjerembab dan terperosok kedalam lubang sengketa tanah.
Hal-hal yang kayak ginilah kadang orang belum tahu dan orang tidak mau tahu ketika hendak masuk kedalam bisnis properti tanpa modal ini.
Namun yang terpenting dari semua catatan tersebut bahwa semakin kita sering gagal didalam mencoba dan mencoba sebuah bisnis pasti akan menjadikan kita secara tidak langsung menjadi pandai. Ibarat sebuah pepatah pengalaman adalah guru yang terbaik. Sama juga ketika kita masuk kedalam dunia bisnis proeprti tentunya harus jatuh bangun mendapatkan pengalam yang terburuk dan pengalaman sukses yang terbaik. Inilah sebenarnya yang mahal dari bisnis properti tersebut, ilmunya. Setidaknya ketika Anda masuk kedalam seminar-seminar sukses di dalam dunia bisnis properti tentunya mereka para mentoring sudah kenyang dengan pahit manisnya bisnis properti tersebut. Lha karena mereka sudah excellent didalm proses jatuh bangun tersebut sehingga mereka akan dengan enteng ngomong “cara sederhana dan mudah bisnis properti!”. Ya, tentu saja dong mereka sangat mudah ngomong seperti itu karena mereka para mentoring memang betul-betul sudah ahli.
Trus bagaimana dengan Anda? Ya tentunya juga perlu banyak belajar untuk sukses bisnis properti tanpa modal tersebut. Tentunya yang terpenting jangan mudah termakan omongan dan trik pemasaran untuk ikut seminar-seminar sukses bisnis properti tanpa modal. Yang penting adalah prosesnya bukan trik dan tips instannnya.
SALAM SUKSES BISNIS PROPERTI!

1 Response to "Membongkar Kebohongan Serta Pembodohan Bisnis Properti Tanpa Modal"

  1. Yg butuh invest tanah d wil.gresik selatan, baik untuk usaha kavlingan, pergudangan maupun perumahan. Hub.085 732 923 532, 085 100 260 400. Jayaland

    ReplyDelete